Sepertinya, kalung dan pendant sudah menjadi bagian penting yang tak terpisahkan dalam melengkapi penampilan, baik untuk acara kasual maupun formal. Namun, satu gaya yang kini semakin digemari adalah teknik layering atau memadukan beberapa kalung sekaligus untuk menciptakan tampilan yang lebih unik. Meski terlihat simpel, teknik ini membutuhkan sentuhan selera estetika yang tepat agar tidak terlihat berantakan. Apabila anda ingin mencoba namun bingung, berikut adalah beberapa tips anti gagal untuk memadukan kalung dan liontin dengan gaya layering yang elegan dan tetap nyaman dikenakan, yuk mari simak tips selengkapnya di bawah ini !

1. Pilih Panjang Kalung Yang Beragam

Rahasia utama dari layering kalung adalah perbedaan panjang. Bayangkan saja jika semua kalung anda memiliki panjang yang sama hasilnya akan saling bertabrakan dan terlihat kurang rapi. Gunakan kalung dengan panjang berbeda, mulai dari choker, kalung medium, hingga yang lebih panjang. Liontin dengan desain simpel bisa diletakkan di bagian tengah atau bawah sebagai pemikat utama.

2. Seimbangkan Desain dan Tekstur

Saat memilih kalung, jangan hanya fokus pada panjangnya, tapi juga pada desain dan teksturnya. Anda bisa memadukan rantai halus dengan kalung bertekstur tebal, atau mencampur bahan metal dengan sentuhan mutiara atau batu alam. Hindari memadukan terlalu banyak menggunakan liontin besar sekaligus karena akan membuat penampilan terlihat berat. Kunci dari gaya ini adalah keseimbangan antara kesan berani dan elegan.

3. Gunakan Liontin Sebagai Statement Point

Jika anda memiliki liontin favorit, baik karena nilai emosional maupun desainnya yang unik jadikanlah liontin tersebut sebagai pusat poin utama dalam gaya layering kalung anda. Pilih satu liontin yang paling menonjol sebagai statement piece, lalu padukan dengan kalung lain yang berdesain lebih simpel dan netral. Dengan cara ini, anda menciptakan titik fokus visual yang kuat, sekaligus menjaga agar keseluruhan tampilan tetap seimbang dan tidak berlebihan.

4. Bermain Dengan Warna

Tak ada aturan baku yang melarang anda memadukan warna logam seperti emas, perak, atau rose gold. Jika dilakukan dengan cermat, kombinasi ini justru memberi kesan modern dan berani. Anda hanya perlu memastikan agar elemen lain dari outfit tetap netral agar kalung anda bisa tampil maksimal.

5. Sesuaikan Dengan Neckline

Gaya layering kalung juga sebaiknya disesuaikan dengan bentuk leher dan jenis atasan yang anda kenakan. Untuk atasan berkerah tinggi, pilih kalung yang jatuh di luar kerah. Sedangkan untuk atasan berleher rendah, layering kalung dengan tambahan ornamen kecil bisa memperindah area dada dan tentu terlihat elegan.

Memadukan kalung secara layering adalah seni yang menyenangkan dan ekspresif. Anda bisa bermain dengan bentuk, panjang, hingga warna untuk menciptakan gaya yang benar – benar mencerminkan kepribadian anda. Yang terpenting adalah berani mencoba dan percaya diri dengan gaya yang anda pilih. Karena dalam fashion, aturan terbaik adalah merasa nyaman dan menjadi diri sendiri.

Agar semakin melengkapi look fashion dengan menggunakan perhiasan pada leher ini, pastikan untuk selalu memilih perhiasan yang eksklusif, karena selain tidak mudah dijumpai tentu ada nilai kebanggaan tersendiri ketika anda kenakan. Apabila anda bingung dimana harus mendapatkan perhiasan yang seperti demikian, mungkin inilah saatnya untuk anda mempertimbangkan perhiasan dari Mondial, karena selain material bahan nya teruji mereka juga selalu menawarkan desain dan model perhiasan yang menawan, ini sangat cocok bagi anda yang ingin melengkapi koleksi perhiasan yang eksklusif.

By admin